Media Desa - Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, Dan Transmigrasi melalui Program Penguatan, pemerintahan dan Pembangunan Desa ( P3PD ), Mengadakan kegiatan Bimtek (Bimbingan Teknis) Kader Digital Desa Cerdas Fase III Tahun 2024. Desa Babang Kecamatan Bacan Timur Kabupaten Halmahera Selatan merupakan salahsatu Desa dari 35 Desa lainnya yang ada di Kabupaten Halmahera Selatan mendapat kesempatan untuk mengikuti bimtek Desa Cerdas ( Smart Village ) dari tanggal 30 Mei 2024 sampai dengan tanggal 8 Juni 2024 bertempat di Hotel Mercure Jakarta Batavia yang beralamat di Jl. Kali Besar Barat No.44 46,Roa Malaka, Kec. Tambora, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11230.
Tujuan utama dari bimtek kader digital desa ini adalah untuk memberikan pengetahuan, keterampilan, dan pemahaman yang diperlukan agar kader digital dapat secara efektif menggunakan teknologi digital dalam upaya pengembangan desa. Beberapa tujuan khususnya meliputi Meningkatkan Literasi Digital, Pengembangan Keterampilan, Peningkatan Akses Informasi, Pemberdayaan Ekonomi Desa. Juga untuk meningkatkan daya saing di wilayah nasional maupun internasional.